Menciptakan Pelaksanaan Jasa Konstruksi yang Professional, Berkualitas, Berdaya Guna dan Saing

Menciptakan Pelaksanaan Jasa Konstruksi yang Professional, Berkualitas, Berdaya Guna dan Saing

Agar Tetap Hidup, Kontraktor Perkeretapian Minta Proyek di Bawah Rp50 Miliar

Sabtu, 21 Januari 20170 komentar

Agar Tetap Hidup, Kontraktor Perkeretapian Minta Proyek di Bawah Rp50 Miliar


Bisnis.com, PALEMBANG – Kontraktor perkeretapian meminta pemerintah tetap memberikan peluang proyek prasarana perkeretapian yang bernilai di bawah Rp50 miliar sehingga pelaku usaha dapat tetap beraktivitas.

Ketua Umum DPP Himpunan Kontraktor Perkeretapian Indonesia (Hikkapi), Abdurachman, mengatakan sejak setahun belakangan pekerjaan paket skala kecil di sektor kereta api sangat minim.

“Hampir 90% kontraktor skala kecil dan menengah tidak kebagiaan pekerjaan lagi karena paket-paket yang kecil digabungkan sehingga nilainya jadi besar, sementara kemampuan dasar kami terbatas,” katanya saat rapat Hikkapi di Palembang, Rabu (18/1/2017).

Abdurachman menilai pemerintah saat ini cenderung mengalihkan pekerjaan prasarana perkeretaapian kepada BUMN, termasuk untuk paket proyek skala kecil.

Langkah pemerintah tersebut berpotensi mematikan usaha yang dikelola swasta, apalagi mayoritas dari 250 anggota Hikkapi merupakan pengusaha skala kecil dan menengah dengan kemampuan dasar menggarap proyek yang senilai di bawah Rp50 miliar.

Dia memaparkan, kemampuan dasar perusahaan kontraktor berbeda tiap skala, yang mana untuk skala kecil nilainya kurang dari Rp10 miliar, menengah nilainya kurang dari Rp50 miliar, sementara skala besar di atas Rp50 miliar.

Adapun proyek prasarana perkeretaapian yang biasa digarap himpunan itu, seperti pembangunan stasiun, jembatan dan peningkatan jalan kereta api.

“Nah sekarang, misalnya proyek pembangunan  jembatan yang senilai Rp10 miliar per unit sekarang disatukan sampai 100 unit jembatan, akibatnya nilai proyek jadi besar dan kami otomatis tidak bisa ikut karena sudah kalah duluan,” katanya.

Sekjen DPP Hikkapi Jalaluddin Arif menambahkan, pihaknya sudah menyampaikan keluhan berkurangnya pekerjaan tersebut kepada menteri perhubungan.

“Dalam surat itu kami mengusulkan agar Kemenhub tetapi memberikan peluang dalam pekerjaan perkeretaapian bagi kontraktor kecil,” katanya.

Hikkapi sendiri telah terlibat dalam membangun prasarana perkeretaapian di Tanah Air sejak 2009, seperti pembangunan double track lintas Utara Jawa, pembangunan jalan di Lintas Selatan Jawa, serta peningkatan jalan kereta api di Sumatra Selatan.





Sumber : http://sumatra.bisnis.com
Share this article :

Posting Komentar

Sekilas Info

VISI
Terwujudnya Kontraktor Perkeretaapian yang Mandiri, Profesional, Berdaya Saing dan sebagai Wadah Pemersatu yang Menjunjung Tinggi Etika.

MISI
Menghimpun dan Mengembangkan Perusahaan Perkeretaapian dalam Iklim Usaha yang Kondusif, Beretika Bisnis dan Bertanggung Jawab.
 
Support Website | IT DIV HIKKAPI | VISUAL SOLUTION
Copyright © 2016. HIKKAPI - All Rights Reserved
Created by Mas Kodok Published by Visual Solution
Proudly powered by HIKKAPI